RADAR TV – Mobile Legend atau MLBB adalah salah satu permainan paling populer di Indonesia. Rasanya, tidak ada satupun kaula muda di Indonesia yang belum pernah mendengar permainan ini.
Moonton–anak perusahaan ByteDance adalah pengembang yang menerbitkan Permainan yang gameplaynya tidak jauh berbeda dengan Dota ini .
Sejak tahun rilisnya, 2016, player game besutan perusahaan asal negeri tirai bambu ini telah menembus lebih dari 100 juta player. angka unduhannya di google play serta appstore pun tidak main-main, mencapai lebih dari 1 miliar unduhan.
Fakta-fakta di atas, mungkin sudah bukan kabar mencengangkan bagi kalian ya, gengs? Setiap belokan jalan, kampung, rumah tetangga dan warung wifi sudah tidak asing dengan sound “welcome to mobile legends“.
Baca Juga: Nyari Lowongan Pekerjaan Terdekat? Ya Disini!
Namun, satu hal yang cukup mengejutkan adalah masuknya permainan ini sebagai cabang olahraga (cabor) di helatan besar Sea Games.
Rasanya, kalian semua sudah tidak meragukan lagi kemasyhuran dari gelaran olahraga asia tenggara ini. bagaimana pun, gelaran ini adalah salah satu event olahraga paling bergengsi di Asia tenggara.
Lalu, bagaimana sebuah permainan digital yang dulu sangat identik dengan anak-anak bisa masuk ke helatan tersebut? Ayo simak tulisan ini sampai tuntas.
Alur Permainan
Mobile Legend adalah sebuah permainan multiplayer online battle arena (moba) yang dirancang untuk ponsel seluler. Bisa dibilang, game ini adalah versi lite dari game moba yang sebenarnya seperti dota dan lain-lain.
Baca Juga: Perpanjangan SIM Online Tasikmalaya, Pakai HP Saja!
Seperti pada permainan bergenre moba lainnya, dalam MLBB kedua tim yang beranggotakan lima orang berusaha melindungi base masing-masing.
Untuk bisa menang dalam permainan ini, sebuah tim harus bisa menghancurkan base lawan. Terdengar mudah bukan?
Betul, terdengar sangat mudah. Namun pada prakteknya tidak semudah itu. Setiap langkah harus menggunakan perhitungan yang tepat.
Baca Juga: Ini Dia, Resep Soto Lamongan Asli Yang Wajib Kamu Coba!
Pasalnya, terdapat banyak sekali variable dalam permainan ini. Seperti, gold, exp, kill, death, assist, mana, dan lain sebagainya.
Pada intinya, permainan ini sangat bergantung kepada kerjasama tim. Selain itu, strategi juga sangat menentukan untuk kemenangan sebuah tim.
Cabor Seperti Catur
Dari uraian sebelumnya, sangat terlihat onti pada permainan ini adalah olahraga otak seperti catur.
Hanya saja, permainan ini dimainkan secara digital dan daring. Karena itulah permainan seperti ini seringkali disebut dengan e-sport.
Baca Juga: Cara Dapat Pulsa Axis Gratis 2023
Jika sudah dipahami demikian, tidak sulit untuk mengatakan “pantas masuk Sea Games”. Tidak lain dan tidak bukan, karena sangat mengandalkan strategi layaknya catur.
Debut Mobile Legend di Sea Games
Tahun 2019 menjadi tahun awal kehadiran permainan ini sebagai cabang olahraga di Sea Games. Bukan sebuah kejutan memang. Karena di tahun sebelumnya Asean games memasukan pula permainan ini sebagai cabor.
Sekarang, gelaran Sea games 2023 sedang dihelat. Tentu, MLBB kembali hadir sebagai cabor. Indonesia sebagai salah satu negara dengan player terbanyak juga mengirimkan delegasinya.
Untuk melihat perjuangan mereka. Ini merupakan link penjadwalan resmi dari panitia Sea Games 2023: Official Website Sea Games 2023
Baca Juga: Cara mendapatkan Pulsa Gratis Indosat, Buat Kalian User Indosat, Jangan Khawatir!
Kurang lebih, seperti itulah ulasan tentang kenapa mobile legends. Sebuah game digital yang biasanya identik dengan anak kecil bisa masuk menjadi salah satu cabor helatan paling bergengsi di Asia Tenggara.
Semoga tulisan ini menambah sedikit wawasanmu ya, gengs! (***)