Resep dan Cara Membuat Omelet Telur Mie, Menu Favorit Banyak Orang

Radar TV – Menu yang satu ini jadi favorit banyak orang nih! Omelet telur mie adalah menu yang terdiri dari campuran telur, mie, dan bahan tambahan yang diaduk bersama dan digoreng menjadi omelet.

Mie yang digunakan omelet telur mie biasanya adalah mie instan yang direbus terlebih dahulu. Kamu juga bisa menambahkan bahan tambahan lainnya sesuai selera kamu yaa.

Bahan Bahan Omelet Telur Mie:

BACA JUGA: Resep dan Cara Membuat Omelet Sayur yang Enak

-2 butir telur

-1 bungkus mie instan, rebus dan tiriskan

-1/4 buah bawang bombay, cincang halus dan 1/4 buah wortel, parut halus

-1 batang daun bawang, iris tipis

-2 sendok makan saus tomat

-1 sendok teh kecap manis

-Garam dan merica secukupnya

-Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng

Cara Membuatnya Adalah:

-Langkah pertama, kocok lepas telur dalam sebuah mangkuk yang cukupbesar.

-Tambahkan saus tomat, kecap manis, garam, dan merica. Lalu, aduk rata.

-Selanjutnya, panaskan sedikit minyak dalam wajan datar yang tahan panas.

-Tumis bawang bombay hingga harum dan layu.

-Kemudian, masukkan wortel parut dan daun bawang, tumis sebentar hingga sedikit layu juga yaa.

-Tambahkan mie instan yang sudah direbus dan tiriskan ke dalam wajan. Lalu, aduk rata dengan bawang bombay, wortel, dan daun bawang.

-Tuangkan campuran telur ke atas mie dan ratakan permukaannya dengan sendok.

-Diamkan dan biarkan omelet memadat di bawah api sedang selama beberapa menit atau sampai bagian bawah warnanya sudah kecoklatan.

-Balik omelet dengan hati-hati menggunakan spatula besar, lalu biarkan memasak hingga matang sempurna.

-Setelah itu, silahkan angkat omelet dari wajan dan letakkan di piring saji.

-Terakhir, potong-potong omelet menjadi irisan, omelet siap kamu nikmati.

Oh iya, kamu juga bisa tambahkan bahan-bahan lain sesuai selera kamu yaa. Seperti irisan daging ayam, udang, jamur, atau sayuran lainnya.

Nah, itulah tadi resep dan cara membuat omelet telur mie yang bisa kamu coba di rumah. Mudah dan sederhana bukan? Bahannya bisa mudah kita cari di warung dan tempat belanja lainnya. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *