Bakso Legendaris Tasikmalaya yang Tetap Menggoda

Radar TV – Kota Tasikmalaya terkenal dengan mie bakso yang enak, kuliner ini banyak diburu terutama saat musim lebaran.

Tasikmalaya menawarkan banyak kulineran tradisional khas, namun salah satu yang paling terkenal adalah mi bakso. Warga lokalnya bahkan banyak yang suka bakso hingga mengganggap makan bakso bisa menjadi solusi saat tengah hadapi masalah.

 

Saat ini banyak kedai bakso baru yang bermunculan di Kota Tasikmalaya, namun bakso legendaris masih banyak peminatnya.
Berikut 5 rekomendasi bakso legendaris di Tasikmalaya yang wajib kamu kunjungi.

Mi Bakso Wiji

Mi Bakso ini berlokasi di Jalan Rumah Sakit Kota Tasikmalaya. Tempat ini dikenal sebagai penyajian Mi Bakso khas Solo yang cukup populer di wilayah Tasikmalaya. Pengelola Mi Bakso, Wiyatno, mengungkapkan bahwa usaha ini merupakan warisan dari ayahnya, Mas Wiji, yang telah berjualan bakso di Tasikmalaya sejak tahun 1972. Wiyatno juga membenarkan bahwa baksonya memiliki ciri khas Solo yang terlihat dari penggunaan mi kriting dan sedikit campuran bihun sebagai pelengkapnya.

Mi Bakso Mas Kiman

Di sekitar Pasar Pancasila Kota Tasikmalaya, terdapat sebuah warung Mi Bakso yang telah berdiri sejak tahun 1970-an. Warung ini juga terkenal sebagai penyajian Mi Bakso khas Solo. Kiman, yang merupakan adik dari Wiji dan berasal dari Solo, turut terlibat dalam usaha tersebut. Bersama-sama, mereka berhasil membangun bisnis Mi Bakso yang sukses di kota Tasikmalaya.

Mi Bakso SR

Mi Bakso SR dapat ditemukan di Jalan HZ Mustofa Kota Tasikmalaya. Usaha kuliner ini juga termasuk dalam kategori legendaris karena telah beroperasi selama puluhan tahun. Salah satu hal yang membuat Mi Bakso SR ini unik adalah campuran gaya bakso China dengan keberadaan bakso urat yang mirip dengan bakso khas Jawa. Selain itu, dalam penyajiannya, mi bakso ini juga dilengkapi dengan acar yang memberikan rasa khas yang unik.

Mi Bakso Loma

Lokasi Mi Bakso Loma terletak di Jalan Tarumanagara Kota Tasikmalaya. Keunikan dari mi bakso ini terletak pada menu utamanya yang menggunakan bakso tahu sebagai komponen utama. Bakso tahu tersebut disajikan bersama dengan dua butir bakso kecil dan mi yang memiliki bentuk yang lebar. Kuahnya terbuat dari kaldu ayam yang disertai dengan taburan cincangan ayam yang melimpah. Pengelola Mi Bakso Loma, Acim, menjelaskan bahwa resep ini berasal dari ayahnya, Pak Didi, yang telah menjual mi bakso di tempat ini sejak tahun 80-an. Kelezatan mi bakso yang unik ini cukup terkenal di kalangan masyarakat Tasikmalaya.

Mi Bakso Laksana

Mi Bakso yang populer ini berada di Jalan Pemuda Kota Tasikmalaya. Usaha mi bakso ini telah dikenal sejak tahun 70-an. Mi bakso ini mengadopsi konsep mi bakso ala China, dengan penyajian mi yang berlimpah dan bakso berukuran kecil-kecil. Harga satu porsi mi bakso ini berkisar sekitar Rp 35 ribu.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *