Rekomendasi Jenis Harley Termurah di Indonesia, Harga Mulai dari 400 Jutaan

Radar TV – Tau gak sih? Harley-Davidson merupakan sebuah merek terkenal dalam industri sepeda motor, karena sepeda motor bergaya cruiser dan chopper yang mereka produksi. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1903 di Milwaukee, Wisconsin, Amerika Serikat, oleh William S. Harley, Arthur Davidson, Walter Davidson, dan William A. Davidson. Lalu, apa saja sih jenis harley termurah?

Nah, selama beberapa dekade, Harley-Davidson telah mengembangkan berbagai model sepeda motor, termasuk berbagai varian cruiser, touring, dan custom. Tersedia juga jenis harley termurah sampai termahal. Merek ini juga memiliki komunitas penggemar yang kuat, dengan klub-klub sepeda motor Harley-Davidson dan acara-acara khusus yang diadakan oleh penggemar di seluruh dunia. Keren sekali bukan?

Buat kamu yang punya anggaran terbatas dan ingin membeli jenis harley termurah, masih bingung mau beli jenis yang mana? Yuk simak rekomendasinya di bawah ini.

BACA JUGA: Ini Dia Daftar Harga Motor Harley Davidson Terbaru, Cek Disini!

Beberapa Jenis Harley Termurah

1. Nightster (Rp466,2 juta)

Petama, ada Nightster nih. Jenis harley yang satu ini bisa menjadi pilihan bagi kamu yang mencari Motor Harley Davidson termurah di Indonesia. Ada juga berbagai pilihan warna yang bisa kamu pilih, mulai dari Vivid Black, Refline Red, serta Gunship Gray. Nightster dibanderol mulai dari RPp466,2 juta per unit.

2. Softail Standard (Rp544 juta)

Kedua ada Softail Standard. Motor Harley Davidson termurah ini merupakan motor dengan warna Vivid Black yang menggunakan mesin Milwaukee-Eight 107 dengan isi silinder 1.745 cc. Dari segi performa, motor ini bisa mencapai 86 HP dengan torsi mesin 144 Nm.

3. Street Bob (Rp598,5 juta)

Selanjutnya, ada jenis Street Bob nih.Motor ini memiliki panjang 2.320 mm, jarak sumbu roda 1.630 mm, serta tinggi sadel 680 mm. Selain itu motor ini juga tersedia dalam 4 varian warna yang bisa kamu pilih, yakni Vivid Black, Redline Red, Gauntlet Gray Metallic, serta Fastback Blue.

4. Fat Bob (Rp635 juta)

Fat Bob merupakan jenis harley yang lengkapi dengan mesin Milwaukee-Eight 114, isi silinder 1.868 cc dengan sistem bahan bakarnya ESPFI. Dari segi performa, Fat Bob bisa mencapai 93 HP dengan torsi mesin 152 Nm.

5. Fat Boy (Rp649 juta)

Terakhir, ada jenis Fat Boy nih. Motor ini tersedia berbagai pilihan warna, yakni Vivid Black, Midnight Crimson, Reef Blue, serta Mineral Green Denim. Motor ini memiliki panjang 2.370 mm, jarak sumbu roda 1.665 mm, bobot normal 304 kg, serta kapasitas bahan bakar hingga 18,9 liter.

Nah, itulah tadi rekomendasi jenis harley termurah yang bisa jadi pilihan kamu. Jenis motor di atas cocok nih buat kamu yang ingin membeli motor harley dengan harga terjangkau. Jenis mana nih yang jadi incaran kamu? Semoga bermanfaat! (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *