RadarTv – Halo guys? Bener gak sih, kalau makan malam bikin perut buncit? Ternyata, pertanyaan tersebut tidaklah akurat. Perut buncit bisa saja di sebabkan oleh berbagai faktor, seperti jumlah kalori yang di makan, tingkat aktivitas fisik, faktor genetik dan yang lainnya.
Makan Malam Bikin Perut Buncit
Namun, makan malam bisa menjadi penyebab perut buncit karena alasan tertentu. Berikut ini adalah beberapa alasannya:
1. Porsi yang Berlebihan
Bagi kamu yang terbiasa makan malam, di anjurkan untuk tidak makan dengan porsi yang terlalu besar dan berlebihan. Hal ini, dapat menyebabkan asupan kalori yang berlebihan, dan dapat menyebabkan penambahan berat badan dan perut buncit.
BACA JUGA: Yuk Kenali Lebih Dekat, Pentingnya Kebutuhan Karbohidrat Tubuh!
Selain itu, terlalu banyak makan pada malam hari tanpa mengatur jumlah kalori dapat menyebabkan ketidakseimbangan energi.
2. Pilihan Makanan yang Tidak Sehat
Sebagian orang lebih cenderung memilih makanan yang mengandung gula, tinggi lemak atau garam saat makan malam. Di antaranya seperti makanan olahan, makanan ringan dan makanan cepat saji.
Mengonsumsi makanan yang junkfood yang berlebihan, akan menyebabkan meningkatnya berat badan dan perut buncit.
3. Aktivitas Fisik yang Sedikit
Setelah selesai makan malam, biasanya setiap orang akan cenderung sedikit melakukan aktif fisik jika di bandingkan setelah makan siang atau pagi. Sedikit atau kurangnya aktivitas fisik ini, akan berdampak pada pencernaan dan metabolisme. Selain itu, hal ini akan menyebabkan penumpukan kalori dalam bentuk lemak.
BACA JUGA: 5 Olaharaga yang Harus DIhindari Jika Punya Riwayat Jantung
4. Waktu Tidur yang Dekat dengan Makan
Jika setelah selesai makan malam langsung pergi tidur, maka akan berpengaruh terhadap cara tubuh dalam memproses makanan. Tidur dengan perut terisi, akan mengganggu proses pencernaan dan mencegah pembakaran kalori yang efisien.
5. Makanan yang Menyebabkan Rasa Kembung
Terdapat beberapa jenis makanan yang di konsumsi saat makan malam akan menyebabkan rasa kembung. Selain itu, akan menyebabkan penumpukan gas dalam perut yang membuat perut terlihat buncit. Di antaranya seperti makanan yang berlemak tinggi, makanan yang mengandung banyak garam, makanan pedas dan yang lainnya.
5 hal tersebut bisa menjadi penyebab terjadinya perut buncit karena makan malam. Namun, makan malam bukanlah satu-satunya faktor yang dapat mempengaruhi berat badan dan perut buncit. Dalam hal ini, kamu harus memperhatikan pola makan secara keseluruhan, pilihan makanan, aktivitas fisik, dan gaya hidup.
Semoga bermanfaat. ****