Radar Tasikmalaya TV – Pasca insiden kebakaran yang menghanguskan ratusan kios, di Pasar Besi Cikurubuk Kota Tasikmalaya, pada beberapa waktu lalu, membuat Pemerintah Kota berencana membangun kios darurat bagi para pedagang yang terdampak.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas KUMKM Perindustrian, dan perdagangan kota Tasikmalaya, Apep Yosa saat ditemui pada Selasa siang. Apep menyebutkan, pihaknya telah berkoordinasi terkait keinginan para pedagang Pasar Besi, yang ingin segera kembali berjualan.
“Mereka para pedagang berkeinginan segera secepatnya berjualan kembali.” Ujar Apep Yosa
BACA JUGA: Niat Menyalip, Xpander Hantam Pemotor Hingga Tewas
Kemudian pihaknya telah mendiskusikan, terkait pembangunan kios darurat bagi pedagang. sebab jika mendirikan kios permanen, tentunya membutuhkan proses yang lama.
“Kami datang ke para pedagang untuk mendiskusikan bagaimana membuat rencana lapak darurat untuk pedagang, karena kalua menunggu bangunannya permanen, tentunya butuh waktu yang lama.” Sambung Kepala Dinas KUMKM Perindustrian, dan perdagangan kota Tasikmalaya, Apep Yosa.
Apep juga mengatakan, secara umum gambaran pendirian kios darurat, akan dibangun di lokasi yang sama, dengan penempatan lapak akan menyesuaikan, kios-kios yang telah ditempati para pedagang sebelumnya.
“Untuk tempat lapak darurat masih ditempat yang sama sebelum terjadinya kebakaran. Jadi bersama warga kita akan bersihkan dan akan membuat lapak berjualan disana.” tegas Apep Yosa.
Diberitakan sebelumnya, pasca insiden kebakaran, para pedagang meminta Pemerintah Kota Tasikmalaya, untuk segera mendirikan kios pedagang. Pasalnya, para pedagang harus tetap berjualan, untuk memenuhi kebutuhan hidup. ***