RADAR TASIKMALAYA TV – Jeruk lemon (Citrus limon) ternyata memiliki banyak manfaat bagi Kesehatan.
Buah jeruk lemon banyak ditemui di Indonesia. Ternyata, selain mengandung vitamin C, jeruk lemon juga kaya akan nutrisi dan senyawa bioaktif yang bermanfaat bagi kesehatan. Berikut 7 manfaat mengkonsumsi jeruk lemon:
1. Sumber Vitamin C.
Dalam satu buah jeruk lemon mengandung sekitar 31 mg vitamin C, yang merupakan sekitar 51% dari nilai harian yang direkomendasikan. Berarti, mengkonsumsi satu buah jeruk lemon, bisa memenuhi kebutuhan vitamin C harian. Vitamin C sangat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menangkal radikal bebas.
2. Menjaga Kesehatan Kulit
Kandungan vitamin C yang baik serta tingginya antioksidan dalam jeruk lemon, sangat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari serta radikal bebas. Jeruk lemon juga dapat membantu mengurangi jerawat dan menghilangkan bekas jerawat.
3. Mengurangi risiko batu ginjal
Kandungan asam sitrat dalam jeruk lemon sangat baik untuk menghambat pembentukan kristal kalsium. Sehingga dapat membantu mencegah pembentukan batu ginjal.
4. Menurunkan tekanan darah
Kandungan potasium dalam jeruk lemon dapat membantu menurunkan tekanan darah. Juga memperbaiki kesehatan jantung kita.
5. Melancarkan Pencernaan
Serat tinggi dalam buah jeruk lemon bisa memelihara kesehatan pencernaan serta mengurangi risiko sembelit.
6. Menjaga Kesehatan Mulut
Jeruk lemon juga memiliki kandungan antibakteri. Kandungan antibakteri ini dapat membantu membunuh bakteri penyebab bau mulut dan memperbaiki kesehatan gigi dan gusi.
7. Menekan risiko kanker
Senyawa fitokimia dalam jeruk lemon seperti limonin dan flavonoid juga merupakan senyawa yang dapat membantu mencegah dan mengurangi risiko kanker.
Tapi, perlu diingat jeruk lemon juga mengandung asam sitrat yang tinggi. Jika konsumsi berlebihan bisa menyebabkan iritasi lambung yang menyebabkan gejala sakit perut dan refluks asam lambung pada orang yang rentan. Oleh karena itu, konsumsi jeruk lemon harus dilakukan dengan bijak dan dalam jumlah yang wajar.(***)