RadarTv – Kota Surabaya merupakan kota terbesar kedua di Indonesia setelah Jakarta. Kota ini juga merupakan ibu kota dari provinsi Jawa Timur. Surabaya juga memiliki keunggulan dalam industri pariwisata. Selain itu, terdapat wisata di pusat kota Surabaya yang menarik untuk di kunjungi.
Wisata di Pusat Kota Surabaya
Berikut ini adalah beberapa tempat wisata yang berada di pusat kota Surabaya.
1. Tugu Pahlawan (Heroes Monument)
Tugu Pahlawan merupakan salah satu monumen paling terkenal di Surabaya, Indonesia. Monumen ini mempunyai makna sejarah yang sangat penting dan menjadi penghormatan bagi pahlawan-pahlawan yang gugur dalam perjuangan memerdekakan Indonesia.
Tugu Pahlawan ini terletak di Kota Surabaya, tepatnya di alun-alun Tugu Pahlawan, yang menjadi pusat upacara Peringatan Hari Pahlawan di setiap tahunnya. Tempat ini, sangat mudah di akses oleh wisatawan dan merupakan salah satu landmark kota Surabaya.
BACA JUGA:Monumen Kapal Selam Surabaya: Tempat Wisata Unik dan Edukatif!
2. Museum 10 November
Museum 10 November ini, juga di kenal dengan Museum Perjuangan Surabaya atau Museum Perjuangan Kemerdekaan Surabaya. Tempat ini, memiliki perang yang sangat penting dalam memperingati peristiwa Pertempuran Surabaya pada tanggal 10 November 1945, atau biasa di kenal dengan ” Hari Pahlawan”.
Museum ini mempunyai pameran tetap yang memberikan informasi mendalam tentang 10 November 1945. Pameran ini, membantu pengunjung untuk mempelajari lebih dalam tentang peran Surabaya dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Selain itu, museum ini berperan sebagai pusat pendidikan kebangsaan dan sejarah. Tempat ini, selalu menjadi tujuan wisata pendidikan bagi berbagai instansi pendidikan, mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Para pelajar, bisa mempelajari sejarah Indonesia di museum ini.
BACA JUGA: Bisa Ngapain Aja di Surabaya? Ini dia Jawabannya!
3. Taman Bungkul Surabaya
Taman Bungkul merupakan salah satu taman kota yang populer di Surabaya, Indonesia. Tempat ini biasa di gunakan untuk bersantai, berolahraga dan menikmati keindahan suasana kota hijau yang asri dan nyaman.
Taman ini, bisa kamu kunjungi di area Wonokromo, yang merupakan salah satu distrik di Surabaya. Lokasinya yang strategis membuat kamu mudah untuk mengaksesnya. Selain itu, taman ini juga di lengkapi dengan fasilitas yang lengkap. Di antaranya, seperti taman bunga, pohon rindang, area bermain anak-anak dan yang lainnya.
Salah satu keunikan yang membuat taman ini menarik adalah kamu bisa menikmati berbagai macam kuliner khas Surabaya. Di taman ini, berbagai penjual makanan dan minuman khas Surabaya seperti sate, bakso, nasi goreng dan yang lainnya.
BACA JUGA: Harga Tiket Kereta Luxury Jakarta-Surabaya, Fasilitas Super Nyaman!
Itulah beberapa wisata di pusat kota Surabaya yang bisa kamu kunjungi saat berkunjung ke kota Surabaya. Semoga bermanfaat. ****